PEMBUKAAN PKTM 1 (PELATIHAN KADER TARUNA MELATI 1) SMA MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN METRO

PEMBUKAAN PKTM 1
(PELATIHAN KADER TARUNA MELATI 1) 2023
SMA MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN METRO dan LAUNCHING LOGO PR IPM SMA MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN 

Aula SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan, tengah diramaikan peserta Pelatihan Kader Taruna Melati 1 (PKTM 1), Ustadz dan Ustadzah SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan, beserta para tamu undangan PR IPM SMP-SMA se-Kota Metro dan Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah Metro Barat, Ipmawan Fitra Yoga yang sekaligus membuka agenda PKTM 1 yang kami selenggarakan, tepatnya pada tanggal 24 - 26 Agustus 2023, Metro, Lampung.

Pembukaan yang hikmat dan dipenuhi antusias peserta tentunya menjadi hal positif yang menyelimuti agenda pada pagi hari ini. Nikmat sempat serta sehat menjadi hal yang patut kita syukuri, terkhusus dapat terlaksananya agenda PKTM 1.

Pada agenda pembukaan Pelatihan Kader Taruna Melati 1 pada pagi hari ini juga di bumbui sambutan - sambutan yang disampaikan oleh Ipmawan Andesema Tokar selaku Ketua Umum Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan, Ustadz Alex Kurniawan selaku Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan dimana pada kesempatan kali ini diwakilkan oleh Ustadz Arif Hidayatullah, serta Ipmawan Fitra Yoga selaku Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah Metro Barat, yang tentunya sambutan - sambutan tersebut membangun semangat dan motivasi bagi para peserta PKTM 1.

Suksesnya agenda yang kami selenggarakan tentunya menjadi harapan besar bagi kami, dengan tema "Penguatan Ideologi dalam Membangun Akhlaq dan Intelektual Demi Mewujudkan Kader Berkualitas", menjadi pegangan kita untuk mencapai tujuan dilaksanakannya kegiatan ini.

PKTM 1 dilaksanakan selama tiga hari dua malam, dengan harapan dapat terwujudnya kader yang berakhlak mulia dan berintelektual dalam bidang keilmuan. Kegiatan ini juga dimeriahkan dengan agenda Launching Logo PR IPM SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan periode 2022/2023, yang mana dengan adanya logo baru ini diharapkan melahirkan spirit, serta inovasi dalam pergerakan IPM di era baru, baik dalam kepemimpinan kali ini maupun pada masa selanjutnya.

         Penandatanganan Logo PR IPM SMA                        Muhammadiyah Ahmad Dahlan 

    Menonton video filosofi Logo PR IPM SMA                Muhammadiyah Ahmad Dahlan 

Dengan penandatanganan pengesahan oleh Ustadz Alex Kurniawan selaku Kepala Sekolah, Ustadzah Ivatul Muakarromah selaku Pembina PR IPM SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan, dan Ipmawan Andesema Tokar selaku Ketua Umum Pimpinan Ikatan Pelajar Muhammadiyah Ahmad Dahlan.

Red. Bilbina Syakira Bilqis 
#ipmsmamuad
#PKTM1
#officialsmamuad

Postingan populer dari blog ini

FORTASI TAHUN 2024 SMA MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN METRO. PELAJAR PEDULI, BUMI LESTARI.

PENUTUPAN PKTM 1 (PELATIHAN KADER TARUNA MELATI 1) SMA MUHAMMADIYAH AHMAD DAHLAN METRO